Animated Cool Shiny Blue Pointer

Sabtu, 03 Oktober 2015

Karya Fotografer Terlucu di Instagram

Posted by Unknown on 23.44

1.
Kadal 'main gitar' karya Aditya Permana ramaikan media sosial

Merdeka.com - foto karya fotografer Indonesia, Aditya Permana (33) menghebohkan media internasional. Hal itu karena, salah satu hasil foto bidikannya memperlihatkan seekor kadal yang seolah sedang bermain gitar.
Dalam foto reptil yang diambil di Yogyakarta tersebut, sang kadal mencengkeram sehelai daun yang tampak seperti gitar. Tidak hanya itu, kadal hijau itu 'bermain' gitar sambil bersandar di sebatang cabang pohon.

Foto tersebut kemudian memancing kontroversi di kalangan fotografer. Banyak yang mengatakan kalau foto tersebut hasil manipulasi.
Seperti dikutip Daily Mail, Selasa (3/3), Aditya membantah jika fotonya hasil rekayasa. Pria yang juga seorang sound engineer tersebut mengatakan, awalnya dia tidak berencana mengambil sang kadal sebagai objek.

"Awalnya saya tidak memfoto kadal itu, sampai akhirnya dia merasa tenang dan nyaman berada di dekat saya. Sampai akhirnya saya melihat kadal itu tampak seperti sedang bermain gitar, dan dia tidak bergerak sedikit pun."

2.
Katak pegang payung Penkdix Palme jadi perbincangan fotografer dunia

Merdeka.com - Seekor katak tampak menggemaskan saat berlindung dari hujan dengan menggenggam sehelai daun. Foto yang dibidik oleh fotografer Indonesia, Penkdix Palme dengan cepat menjadi viral setelah dirinya mengunggahnya ke situs Your Shot National Geographic pada 17 Mei 2013.
Seperti dilansir Yahoo.com, dalam keterangan fotonya, fotografer asal Jember, Jawa Timur itu menjelaskan jika katak tersebut menggenggam daun selama sekitar 30 menit. Momen langka tersebut didapatkannya saat ia mulai berlatih memulai hobi fotografinya.

Namun, pihak National Geographic melalui direktur Your Shot, Monica C. Corcoran menganggap foto tersebut hasil rekayasa. Binatang amfibi tersebut telah di-setting seperti dalam posisi yang tampak dalam foto.

"Kami telah menyimpulkan bahwa posisi katak tersebut telah direkayasa untuk kepentingan fotografi, tapi kami tidak memiliki bukti bahwa binatang tersebut telah disakiti. Kami telah mencoba mengklarifikasi kepada fotografer namun tidak mendapatkan jawaban."

3.
Action figure superhero Hollywood lambungkan fotografer Indonesia

Merdeka.com - Ide unik yang dilakukan Edy Hardjo meraih perhatian dunia. Berbeda dengan fotografer umumnya, Edy menampilkan tokoh-tokoh superhero dibuat seakan-akan hidup dan bertingkah seperti manusia pada umumnya.
Lewat laman Facebookbernama Hrjoe Photography, Edy menyulap gaya para pahlawan ini jadi jauh dari aksi heroik. Alhasil, jepretan yang dihasilkan tampak jenaka sekaligus hidup.

Dengan tangan dingin ayah dua anak ini, tokoh-tokoh Marvel seperti Hulk, Batman, Thor, sampai Iron Man 'disetting' berebut pakaian dalam milik Black Widow. Yang tak kalah menggelitik, Edy menjadikan Hulk tak berdaya di tangan Black widow saat Black Widow mencabuti bulu ketiak Hulk.


Edy memiliki hobi fotografi dan mengumpulkan action figure super heroes skala 1/6. Figur-figur ini sangat cocok dijadikan sebagai bahan model pemrotetan.

"Berbekal ajaran dari Canon School of Photography Jakarta, bahwa foto yang bagus adalah foto yang bisa bercerita, saya mulai menyusun diorama tertentu untuk difoto. dan respons dari temen-teman (di Facebook) memang lebih baik untuk karya seperti ini. Selanjutnya saya mulai memasukkan unsur humor ke dalam adegan yang saya susun, dan hasilnya seperti sekarang yang terlihat dari hasil karya saya ini."

0 komentar:

Posting Komentar

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin

Search Site